google.com, pub-0824692621451989, DIRECT, f08c47fec0942fa0

Tips Mengolah perasaan cemburu

Cemburu merupakan salah satu penyakit yang bisa menyerang siapa saja, hadirnya bisanya tampa diundang, dan perginya tampa diantar, berikut ini adalah beberapa tips mengolah perasaan cemburu dengan benar supaya yang sedang melanda kita tidak membuat kita menjadi hancur karena perasaan cemburu yang sedang menimpa.
  1. Jangan mengumbar emosi
      Tindakan yang kurang tepat dalam mengatur emosi saat cemburu tentu akan membuat perasaan kita menjadi tidak nyaman, taburi secara perlahan-lahan hati yang dilanda cemburu dengan sikap tenang dan penuh pengertian. Komunikasikan dengan pasangan alasan yang membuat kita cemburu, jangan dipendam perasaan cemburu tersebut, karena ia bisa berakibat merembetnya pada masalah-masalah yang lain dalam rumah tangga atau pada masa pacaran.
  2. Jangan Mencari pelarian
      Betapa besarnya rasa gundah dan susah hati yang sedang melanda kita, termasuk perasaan cemburu, tetaplah untuk setia pada pasangan kita, jangan pernah untuk mencoba mencari pelarian terhadap masalah, satu hal yang harus diingat tidak ada yang dapat merusak cinta yang sudah kita bina jika kita memiliki kesetiaan yang tulus pada pasangan. Jadikanlah perasaan cemburu yang sedang melanda kita sebagai bukti bahwa masih ada cinta yang tumbuh dan bersemi didalam hati, jangan pernah merasa lelah untuk setia pada pasangan kita. Anggap perasaan cemburu sebagai perhentian supaya kita lebih memahami tentang pasangan kita.
  3. Komunikasi tetap berjalan
      Sebesar apapun masalah yang sedang menimpa kita, komunikasi dengannya haruslah tetap berjalan, dengan begitu kita tidak akan terus merasa curiga padanya. Jika kita mampu menjaga komunikasi dengan baik, rasa cemburu yang sedang melanda dapat menjadi bunga cinta, bukan bunga kecurigaan yang berbuah pahit dan busuk.
  4. Kenali sifat pasangan kita
      Kenali sifat pasangan kita dengan benar, walau mungkin kita sudah hidup bersama sebagai pasangan suami istri mungkin kita kurang memahami tentang sifatnya yang asli, kondisi seperti ini akan menumpuk kecemburuan yang sifatnya merusak, jangan biarkan berlarut-larut, kenali sifat pasangan kita, apa yang disenanginya dan dibencinya. Jadi supaya cemburu tidak berbuahkan petaka kenali sifat pasangan kita ungkapkan kecemburuan dengan kata-kata yang sesuai dengan pasangan kita, bila pasangan bersifat lembut, jangan pancing dengan kalimat bernada tinggi
  5. Jangan panik
      Kepanikan adalah suatu sikap yang dapat melunturkan cinta dan keromantisan kita dengan pasangan. Selain itu kepanikan juga dapat membuat pikiran menurun drastis bahkan bisa sampai kelevel negatif. Pikiran jiwa maupun emosi kita pun akan menjadi tidak rasional, sedikit gosip saja tentang pasangan bisa membuat kita panik dan menghardik pasangan kita, Jadi bila kita sedang dilanda perasaan cemburu jangan panik kendalikan, mintalah penjelasan dari pasangan kita. Lebih baik kuasai diri kita saat cemburu dan selesaikan masalah bersama pasangan kita.
  6. Bersedia untuk mendengarkan
      Lebih baik mendengarkan dari pada kita menuntut untuk didengarkan, dengan cara begitu kita akan lebih mudah untuk menerima argumen dari pasangan kita yang masuk akal, kita tidak akan terpancing untuk buru-buru menyanggah atau menuduh, jangan terpancing dengan sumber informasi yang tidak jelas disekitar kita, bila kita saling percaya penjelasan pasangan kita sudah cukup menyingkirkan perasaan cemburu.
  7. Bersuka cita
      Luapkan perasaan kegembiraan sehari-hari bersama pasangan nikmati dengan perasaan cinta kasih. Mungkin kita kurang perhatian terhadap hal-hal kecil, pupuk terus kebersamaan dengan pasangan dalam keadaan suka maupun duka, dan syukuri setiap waktu yang ada.
  8. Lupakan kesalahan pasangan kita
      Jangan biarkan dendam atau emosi yang meluap-luap menguasai pikiran dan hati kita, ketika kita sedang cemburu, segera maafkan dan lupakan kesalahan pasangan kita bila dia telah meminta maaf. Ketulusan memaafkan pasangan kita akan membuat pasangan kita akan semakin sayang.
Demikianlah beberapa tips mengolah perasaan cemburu dengan baik, mudah-mudahan cemburu yang sedang melanda kita akan membuat cinta kasih kita pada pasangan kita bertambah, bukan malah sebaliknya.