sebelum kita mulai Apa kabar sahabat serba serbi semua, bertemu lagi dengan serba serbi yang selalu berbagi kepada sahabat serba serbi semua, kali ini serba serbi akan mencoba berbagi tips yang sedikit berbeda, biasanya kan tentang tumbuh-tumbuhan sepeti jenis-jenis rambutan dan sebagainya. Tips yang serba serbi share kali adalah cara mengempukkan daging paling gila, tips ini sebenarnya sudah lama serba serbi tau, ya sekitar 7 tahun yang lalu, saat serba serbi masih jadi anak kos, anak kosan kan harus bisa masak sendiri, maklum subsidinya tipis jadi harus hemat dengan cara memasak sendiri. He..he...
Daging sapi atau kambing yang umumnya dibuat rendang ataupun sate tentulah akan mengurangi rasa nikmatnya jika dagingnya alot atau liat, biasanya daging yang alot itu daging yang banyak otot atau juga umur hewan potongnya terlalu tua, oleh sebab itu kita harus menjadikan daging menjadi empuk sebelum kita masak supaya tidak mengurangi kenikmatan daging, mungkin sahabat serba serbi pernah mengalaminya tidak ada salahnya untuk mencoba tips serba serbi, adapun cara mengempukkan daging adalah sebagai beriku :
- Siapkan daging alot yang akan diempukkan.
- Siapkan beberapa lembar daun pepaya tergantung jumlah daging yang akan diempukkan.
- Remas-remas daun pepaya, setelah itu bungkus ke daging yang akan diempukkan, dan biarkan selama kurang lebih 1 jam, setelah itu baru dagingnya dimasak. Dan Insya Allah dagingnya aka menjadi lebih empuk.